NASIONAL KINI | SUKABUMI – Bupati Sukabumi, H. Asep Japar, memperkenalkan sejumlah program prioritas kepemimpinannya bersama Wakil Bupati H. Andreas untuk lima tahun ke depan. Program tersebut dipaparkan kepada masyarakat dalam kegiatan Muhibah Ramadhan 1445 Hijriah yang digelar di Masjid Nurul Hikmah, Kampung Baros, Desa Pasanggrahan, Kecamatan Sagaranten, pada Selasa (18/3/2025).
Dalam kesempatan itu, Bupati Asep Japar menegaskan bahwa percepatan terwujudnya Kabupaten Sukabumi yang Mubarakah (Maju, Unggul, Berbudaya, dan Berkah) menjadi fokus utama pemerintahannya. Salah satu langkah konkret dalam bidang keagamaan adalah Program Trendi (Pesantren Melek Digital), yang bertujuan untuk meningkatkan literasi digital di lingkungan pesantren.
Selain itu, terdapat pula program Masjid Albana (Masjid Aktivitas, Lingkungan, Dibangun, dan Dibina), yang menjadi salah satu prioritas dalam memperkuat peran masjid di tengah masyarakat.
"Kami memiliki banyak program prioritas, khususnya di bidang keagamaan, di antaranya Program Trendi dan Albana," ujar Bupati Asep Japar.
Tak hanya di bidang keagamaan, Bupati menegaskan bahwa kepemimpinannya bersama H. Andreas akan lebih mengedepankan pelayanan kepada masyarakat. Ia menegaskan bahwa seorang pejabat harus mengutamakan kepentingan rakyat.
"Pejabat itu melayani. Ketika ada pejabat desa, kecamatan, atau yang lainnya ingin dilayani, itu terbalik," tegasnya.
Lihat juga
Terkait kegiatan Muhibah Ramadhan, Bupati menyebutnya sebagai agenda rutin Pemerintah Kabupaten Sukabumi untuk mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat. Selain itu, agenda ini juga menjadi wadah untuk menyampaikan keberhasilan program pemerintah sekaligus menampung aspirasi masyarakat.
"Pak Sekda, Forkopimda, hingga kepala perangkat daerah kami ajak semua ke sini untuk bersilaturahmi dan mendengar langsung masukan dari warga," jelasnya.
Bupati berharap, kegiatan ini dapat memberikan dampak positif bagi pemerintah maupun masyarakat.
"Ini tempat ketujuh yang kami kunjungi selama Ramadhan. Semoga ini menjadi momentum untuk menebar kebaikan dan perjalanan kami lancar terus," harapnya.
Acara diakhiri dengan tausyiah serta pemberian bantuan kepada masyarakat sebagai bagian dari kepedulian pemerintah daerah.
Penulis: Ismet